Santika Jatim Bertemu Ketua Fraksi PKS, Bahas Peran Perempuan dalam Masyarakat

Rombongan Santika DPW PKS Jawa Timur melakukan kunjungan ke Ruang Fraksi PKS DPRD Jatim pada Kamis (27/2/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Fraksi PKS DPRD Jatim, Lilik Hendarwati, menegaskan pentingnya peran perempuan dalam masyarakat serta bagaimana menjadi sosok yang tangguh dalam menghadapi berbagai tantangan.

Santika, Lilik menjelaskan, adalah Barisan Wanita Keadilan, sebuah organisasi yang bergerak di bidang pemberdayaan perempuan. Organisasi ini berada di bawah bidang kepanduan PKS.

Organisasi yang bertujuan untuk membina dan mengembangkan potensi wanita PKS dalam berbagai bidang, termasuk kepemimpinan, keterampilan, dan kesiapsiagaan.

Lilik menyambut baik kedatangan Santika Jatim, yang selain untuk bersilaturahmi juga bertujuan bertukar pikiran dan berdiskusi mengenai berbagai isu, termasuk kondisi keamanan di Jawa Timur dan peran perempuan dalam membangun daerah.

“Kami berdiskusi cukup banyak mengenai Jawa Timur ke depan dan bagaimana perempuan bisa berperan serta memberikan kontribusi terbaik. Saya berharap ini bisa menjadi penyemangat bagi perempuan-perempuan tangguh di Jawa Timur,” ujar anggota DPRD yang sudah menjabat dua periode ini.

Dalam kesempatan tersebut, Lilik berbagi pengalaman tentang tantangan yang dihadapi perempuan, terutama dalam menjalankan peran di ranah publik sekaligus mengelola keluarga.

“Saya berbagi bagaimana kita harus selalu siap melayani masyarakat kapanpun dan di manapun, baik saat reses, menemui masyarakat yang menyampaikan aspirasi, maupun menghadapi demonstrasi. Di tengah kesibukan itu, kita juga tetap harus menjalankan peran sebagai istri dan ibu di rumah,” jelas ibu dari 6 anak ini.

Menurut Lilik, perempuan memiliki kekuatan luar biasa yang memungkinkan mereka untuk menyeimbangkan berbagai peran. Oleh karena itu, ia mengajak para perempuan untuk terus saling mendukung dan menguatkan.

“Mengelola waktu antara aktivitas publik dan peran domestik memang menantang, tapi di situlah letak kekuatan perempuan. Saya berharap pertemuan ini bisa memberikan inspirasi agar kita semua bisa terus berkontribusi dan saling menguatkan,” tambahnya.

Pertemuan ini diharapkan dapat memotivasi lebih banyak perempuan untuk aktif dalam berbagai bidang dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, baik di tingkat lokal maupun nasional.{}

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top